Lebih Praktis, Tetap Stylish dengan Sling Bag dan Waist Bag Baller

Dalam era modern seperti sekarang, kebutuhan akan produk yang mendukung gaya hidup praktis dan dinamis semakin penting. Koleksi terbaru All-Day Series dari Baller hadir sebagai solusi ideal untuk memenuhi kebutuhan itu. Seri ini terdiri dari All-Day Sling Bag, All-Day Waist Bag, dan All-Day Compression Packing Cubes yang siap menemani aktivitas harian maupun perjalanan jauh dengan lebih efisien. Simak masing-masing detail keunggulannya berikut ini.
All-Day Sling Bag

All-Day Sling Bag adalah pilihan ideal bagi kamu yang mencari kombinasi antara fungsionalitas dan estetika. Dari segi desain, tas ini memiliki desain minimalis dengan kapasitas maksimal. Di bagian dalam tas, terdapat 5 kantong di bagian dalam tas, 2 kantong di bagian depan, dan 1 kantong tersembunyi di bagian belakang tas untuk menyimpan semua barang esensial seperti dompet, smartphone, dan kunci tanpa membuat tas terasa bulky saat dikenakan.
Bahan yang digunakan adalah premium soft nylon dan microfiber leather, yang tidak hanya memberikan kesan elegan tetapi juga memastikan kenyamanan saat digunakan sepanjang hari. Dengan lapisan water-resistant coating, tas ini melindungi barang-barang kamu dari cipratan air, menjadikannya ideal untuk berbagai cuaca.
Selain itu, tas ini dilengkapi dengan magnetic V-Buckle dan high-quality alloy hardware yang menawarkan keamanan tambahan serta kemudahan akses, sehingga kamu bisa bergerak dengan tenang dan percaya diri di tengah aktivitas yang padat.
All-Day Waist Bag

All-Day Waist Bag, produk ini merupakan solusi bagi kamu yang menginginkan tas compact tetapi tetap fungsional. Meskipun bentuknya simple, waist bag ini memiliki kompartemen utama yang cukup luas untuk menyimpan dompet, smartphone, earphone, dan barang esensial lainnya. Terbuat dari material premium soft nylon dan microfiber leather, tas ini menghadirkan kualitas dengan daya tahan maksimal dan tampilan yang tetap stylish.
Salah satu keunggulan utama dari waist bag ini adalah fleksibilitasnya. Kamu bisa mengenakannya di pinggang atau menyelempangkannya di dada, sesuai dengan preferensi dan aktivitas yang dilakukan. Desain yang multifungsi ini membuatnya cocok untuk berbagai kegiatan, mulai dari jalan santai di taman hingga traveling.
All-Day Compression Packing Cubes

Tidak hanya tas, All-Day Compression Packing Cubes juga merupakan koleksi terbaru dari All-Day Series yang membantu kamu untuk mengorganisir barang-barang saat bepergian. Dengan teknologi kompresi yang inovatif, compression cubes ini dapat diperluas hingga 11,5 cm dan dikompresi kembali hingga 1,5 cm. Fitur ini membantu kamu mengoptimalkan ruang dalam koper atau ransel.

Set ini terdiri dari empat ukuran berbeda, yang memudahkan kamu dalam mengorganisir barang bawaan. Tiap ukuran memiliki fungsi spesifik yang membuat proses packing menjadi lebih efisien dan teratur.
-
Dua ukuran besar (33 cm x 18 cm x 11,5 cm dan 33 cm x 25 cm x 11,5 cm) cocok untuk menyimpan pakaian seperti baju, celana, atau jaket. Compression cubes ini tidak hanya menghemat ruang, tetapi juga menjaga pakaian tetap terlipat rapi dan teratur.
-
Satu ukuran sedang (26 cm x 21 cm x 11,5 cm) ideal untuk aksesoris seperti ikat pinggang, syal, atau perlengkapan make-up. Memiliki ruang terpisah untuk aksesoris juga mengurangi risiko barang-barang tersebut hilang atau tercampur dengan pakaian.
-
Satu ukuran kecil (25 cm x 11 cm x 11,5 cm) pas untuk peralatan mandi, charger, atau barang elektronik lainnya. Ini membantu menjaga barang-barang kecil tetap terorganisir dan mudah dijangkau, sehingga tidak perlu repot mencarinya di tengah perjalanan.
Dengan berbagai fitur unggulan yang ditawarkan, New All-Day Series dari Baller adalah pilihan tepat bagi kamu yang menginginkan produk yang mendukung gaya hidup praktis dan dinamis. Dari sling bag yang stylish, waist bag yang multifungsi, hingga compression cubes yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman traveling-mu. Saatnya upgrade perlengkapan travel-mu dengan All New All-Day.