Pilihan Lounge di Terminal 3 Soekarno-Hatta dan Cara Aksesnya

Terminal 3 lounge di Bandara Soekarno-Hatta menawarkan beragam fasilitas eksklusif yang bisa membuat waktu menunggu penerbangan jadi lebih nyaman. Dengan berbagai pilihan lounge yang tersedia, penumpang dapat bersantai, menikmati makanan, atau menyelesaikan pekerjaan sebelum melanjutkan perjalanan. Bagi yang berencana bepergian dari Terminal 3, mengetahui pilihan lounge dan cara mengaksesnya bisa sangat bermanfaat. Simak informasi lengkap berikut ini.
Pilihan Lounge di Terminal 3
Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta memiliki beberapa pilihan lounge yang menawarkan beragam fasilitas untuk memenuhi kebutuhan penumpang. Berikut beberapa pilihan lounge yang tersedia.
Garuda Executive Lounge
Salah satu pilihan populer adalah Garuda Executive Lounge yang eksklusif untuk penumpang Garuda Indonesia. Lounge ini menyediakan fasilitas meliputi area makan dengan berbagai pilihan kuliner lokal dan internasional, kursi santai, area kerja dengan akses Wi-Fi gratis, ruang bermain anak, mushola, kamar mandi lengkap dengan shower, dan ruang menyusui. Penumpang juga dapat menikmati layanan concierge, ruang merokok, dan area kerja bersama.
Untuk menikmati fasilitas ini, penumpang first class, business bisnis dan anggota GarudaMiles Platinum serta anggota Skyteam Elite Plus gratis. Namun bagi penumpang kelas ekonomi dikenakan biaya sebesar Rp349.000, belum termasuk PPN 11%. Pembelian akses lounge dapat dilakukan hingga 5 jam sebelum keberangkatan melalui situs resmi Garuda Indonesia atau langsung di lokasi. Penumpang dapat mengakses lounge maksimal 4 jam sebelum jadwal penerbangan.
Saphire Lounge
Selain itu, tersedia pula Saphire Lounge yang merupakan tempat istirahat yang nyaman bagi penumpang sebelum penerbangan internasional. Lounge ini menyediakan berbagai fasilitas, termasuk tempat duduk sofa yang nyaman, stasiun pengisian daya, akses Wi-Fi gratis, pilihan makanan dan minuman yang beragam, serta fasilitas shower dengan perlengkapan lengkap. Selain itu, tersedia juga musala dan toilet untuk kenyamanan penumpang.
Untuk menikmati fasilitas di Saphire Lounge, penumpang dapat memilih beberapa opsi akses. Salah satunya adalah dengan mendaftar sebagai anggota dengan biaya sebesar Rp4.200.000 per tahun, yang sudah termasuk pajak. Syarat keanggotaan meliputi Warga Negara Indonesia berusia 17 tahun ke atas dan memiliki paspor. Selain itu, tersedia juga opsi pembayaran per kunjungan dengan tarif tertentu, seperti pemakaian 2 jam seharga US$39 dan pemakaian 5 jam seharga US$60.
Plaza Premium Lounge
Bagi penumpang yang mencari lounge dengan layanan makanan internasional, Plaza Premium Lounge bisa menjadi pilihan. Lounge ini memiliki ruang bersantai yang nyaman, pilihan makanan berkualitas, serta kamar mandi dengan shower yang bersih dan nyaman. Lounge ini dapat diakses oleh semua penumpang melalui pembayaran langsung atau kartu kredit tertentu.
Blue Sky Lounge
Terakhir, terdapat Blue Sky Lounge yang menawarkan beragam makanan dan minuman, ruang kerja, hingga kursi pijat untuk kenyamanan ekstra selama menunggu penerbangan. Akses ke lounge ini tersedia melalui kartu kredit tertentu atau dengan pembelian tiket masuk langsung.
Blue Sky Premier Lounge di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta menawarkan tempat istirahat nyaman bagi penumpang domestik sebelum keberangkatan. Terletak dekat Gate 18, lounge ini menyediakan berbagai fasilitas seperti buffet tak terbatas dengan live cooking, kopi premium dari IPPOLITO, akses Wi-Fi gratis, area merokok, serta pilihan jus sehat. Selain itu, tersedia juga musala dan toilet untuk kenyamanan penumpang.
Jam operasional lounge adalah setiap hari mulai pukul 01.00 hingga 18.00. Anak-anak di bawah usia 5 tahun dapat masuk tanpa biaya tambahan. Lounge ini juga menerima anggota Priority Pass dan American Express. Bagi penumpang tanpa keanggotaan, disarankan untuk menghubungi pihak lounge secara langsung untuk informasi biaya masuk dan ketersediaan layanan.
Cara Akses Airport Lounge dengan atau tanpa Kartu Kredit
Mengakses lounge di Terminal 3 bisa dilakukan dengan beberapa cara, baik menggunakan kartu kredit maupun tidak. Setiap opsi memiliki kelebihan masing-masing yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.
Akses Airport Lounge dengan Kartu Kredit
Banyak bank menawarkan fasilitas akses lounge sebagai salah satu keuntungan bagi pemegang kartu kredit tertentu. Kartu kredit premium seperti Priority Pass, DragonPass, dan LoungeKey biasanya memberikan akses eksklusif ke berbagai lounge di seluruh dunia, termasuk di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.
Selain itu, beberapa bank lokal seperti BCA, Mandiri, BNI, dan CIMB Niaga juga menawarkan fasilitas lounge gratis atau dengan biaya minimal bagi pemegang kartu kredit tertentu. Agar tidak salah informasi, sebaiknya cek ketentuan akses lounge melalui website resmi bank terkait atau hubungi layanan pelanggan untuk mendapatkan informasi yang akurat.
Akses Airport Lounge tanpa Kartu Kredit
Jika tidak memiliki kartu kredit dengan fasilitas lounge, kamu tetap bisa menikmati layanan ini dengan cara lain. Salah satu cara paling umum adalah dengan melakukan pembelian akses langsung di lokasi lounge. Banyak lounge di Terminal 3 menyediakan opsi ini dengan tarif yang beragam sesuai fasilitas yang ditawarkan.
Selain itu, beberapa layanan perjalanan online juga menawarkan voucher lounge dengan harga khusus. Ini bisa menjadi alternatif praktis untuk mendapatkan akses lounge tanpa perlu kartu kredit.
Penumpang yang memiliki keanggotaan loyalty program seperti GarudaMiles juga berpeluang mendapatkan akses ke lounge tertentu secara gratis atau dengan biaya yang lebih rendah. Program ini biasanya berlaku untuk anggota dengan status tertentu yang telah mengumpulkan cukup poin atau mil perjalanan.
Hal yang Perlu Dipersiapkan Sebelum Boarding
Menikmati fasilitas lounge di Terminal 3 memang bisa membuat waktu menunggu lebih nyaman. Namun, perjalanan belum selesai setelah itu. Penting untuk tetap memperhatikan beberapa hal agar perjalanan tetap lancar hingga tiba di tujuan.
Pastikan waktu boarding dan lokasi gate
Bandara Soekarno-Hatta memiliki area yang luas, dan gate keberangkatan bisa berjarak cukup jauh dari lounge. Jangan sampai terlalu asyik bersantai hingga lupa waktu boarding. Sebaiknya cek kembali waktu boarding yang tertera di boarding pass dan pastikan jarak menuju gate dapat ditempuh dengan nyaman tanpa terburu-buru.
Cek kembali barang bawaan
Sebelum meninggalkan lounge, pastikan semua barang bawaan dalam kondisi aman dan lengkap. Periksa dokumen penting seperti paspor dan boarding pass agar tidak tertinggal. Pastikan pula koper dan tas jinjing berada dalam kondisi terkunci dengan baik.
Gunakan koper yang tepat dan praktis
Untuk kenyamanan saat menuju gate atau saat mengantri di imigrasi, pilih koper yang praktis dengan roda 360° agar mudah dibawa ke mana saja tanpa perlu usaha ekstra. Koper yang ringan dan mudah dikendalikan akan memudahkan mobilitas di area bandara yang luas.
Dengan mempersiapkan segala hal dengan baik, pengalaman perjalanan melalui Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta bisa menjadi lebih lancar dan nyaman. Untuk memastikan perjalanan lancar, gunakan koper dengan material aluminium. Karena koper dengan material tersebut terkenal tangguh sehingga dapat mendukung mobilitasmu. Selain tangguh, koper dengan material aluminium juga memiliki tampilan yang elegan dan premium. Traveling lebih mudah dan stylish dengan Carry On Aluminium 20 Inci.